THE NEXT BIG THING:
- Juventus dimotori oleh sang Super Star Zinedine Zidane yang baru saja dibeli dari AS Monaco (cek dulu lagi deh) dan sudah menunjukkan kemampuannya sebagai Maestro Playmaker dengan membawa Juventus ke Final ditemani kompatriot nya dari Prancis Didier Deschamps.
- Christian Vieri adalah striker dengan fisik yang sempurna untuk menyelesaikan setiap peluang di depan gawang lawan. Mempunyai badan yang tinggi dan tegap yang mampu bertarung dengan 1 hingga 2 bek lawan, serta tentunya tendangan kaki kiri yang sangat keras.
- Lars Ricken merupakan pemain muda berpotensi bagi Dortmund serta Jerman, hal ini dibuktikan dengan gol ke-3 Dortmund yang ia cetak di Final tersebut. Sayang nya hanya sampai situ potensi nya terealisasi.
- Sang punggawa lapangan tengah timnas Jerman Andreas Moller (bersama Thomas Hassler) yang berpengalaman, merupakan playmaker tipikal sepak bola spartan dengan kemampuan umpan, tendangan serta pengambilan dan penyelesaian bola mati.
- Juergen Kohler merupakan bek favorit saya, namun tentunya tidak untuk para pendukung Belanda dan AC Milan (Yang mematahkan kaki Marco Van Basten hingga harus pensiun dini). Sang Penjagal adalah cocok untuk sebutan dia.
- Pelatih Juventus adalah Marcello Lippi yang merupakan pelatih jaminan prestasi di persepakbolaan Italia dan Eropa hingga Dunia 10 tahun kemudian (Pelatih Juara Dunia Piala Dunia 2006, Timnas Italia)
- Matthias Sammer merupakan 1 dari 3 orang yang dinilai sebagai orang yang mampu menjalankan fungsi dari seorang Libero dengan baik ( 2 orang yang lain adalah Franz Backenbaeur dan Lotthar Matthaus), bahkan dia adalah yang terakhir (selanjutnya Jerman mengikuti pakem 4-4-2). Sebelum di Dortmund, ia sudah berprestasi di Inter Milan bersama Andreas Moller dan Juergen Klinsmann (cek lagi deh). Selain itu ia merupakan salah satu mantan pemain Jerman Timur yang mendulang sukses bersama timnas Jerman setelah Unifikasi (yang Juara 3 kali Piala Dunia itu Jerman Barat, alias belum unifikasi). Tahun 1996 ini menjadi milik Matthias Sammer, selain membawa Dortmund menjuarai Bundesliga dan Liga Champions, ia juga sukses membawa Jerman juara Piala Eropa 1996 di Inggris ("Football without Frontiers") dengan mengalahkan Rep.Ceko di Final dengan skor 2-1 (Golden Goal - Oliver Bierhoff). Prestasi Jerman ini adalah yang pertama pasca Unifikasi Jerman Barat dan Jerman Timur (di cek dong Mas). Pantaslah bila Sammer dianugerahi Pemain Terbaik Eropa 1996 dengan prestasi tersebut walaupun perlu dipertanyakan bahwa Pemain Terbaik Dunia 1996 adalah Ronaldo dengan 34 gol di Liga Spanyol dan hanya membawa Barcelona menjuarai Liga Spanyol. Namun cedera yang parah membenamkan karir nya sehingga harus pensiun dini di usia yang sangat muda (30 tahun kalo gak salah deh). Tapi Sammer kemudian dapat berprestasi kembali dengan melatih Dortmund menjuarai Bundesliga dengan 2 pemain andalan Rep.Ceko (tim yang ia tumbangkan di Final Euro) yaitu Jan Koller dan Thomas Rosicky. Menjadi harapan bagi saya untuk bisa menyaksikan seorang Libero seperti Sammer kembali bermain di lapangan sepak bola sekarang ini.
27 Desember 2011
Sekarang Sammer adalah Manager untuk Bayern Munchen menggantikan Christian Nerlinger.
BalasHapuscatatan: Sammer adalah orang ke 3 yang merupakan mantan pemain Dortmund yang akhirnya bekerja untuk Bayern Munchen. Yang pertama adalah Ottmar Hitzfeld (Pelatih Dortmund dan Munchen saat juara Liga Champion) dan tentu saja Christian Nerlinger sendiri :D